Youtuber QoryGore Lebih Mellow di Media Sosial

Kamis, 10 September 2020 - 18:01 WIB
loading...
Youtuber QoryGore Lebih...
Qory populer dengan konten-konten yang dihadirkan di channel YouTube QoryGore dengan konten cover musik, review dan walkthrough games. Namun, kini dia lebih mellow. Foto/Istimewa.
A A A
JAKARTA - Qory merupakan creator video online dengan channel YouTube QoryGore yang juga memiliki prestasi dalam olahraga basket. Namanya memang populer dengan konten-konten yang dihadirkan, seperti cover musik, review dan walkthrough games dan vlog, serta jargon jargon andalannya, seperti skuyliving, alah siah boy, dan selalu trending di twitter dengan hastag qgbacotsantuy.

Pria asal kota Bogor aktif menjadi Youtuber dan rajin mengeluarkan konten gaming sejak 2015. Namun, baru baru ini dia mengungkap keresahannya di media social miliknya itu. (Baca juga: Ditangkap, Rhea Chakraborty Akui Beli Narkoba untuk Sushant Singh )

“Keresahan yang dimunculkan di video-video terbaru yang aku upload menceritakan apa yang sedang aku alami di bulan September ini. Hastag Sadtember yang aku angkat memperlihatkan sosok Qory yang biasanya kuat berubah menjadi sosok Sadboy di bulan ini," kata Qory Kamis (10/9/2020) di kawasan Menteng Jakarta Pusat.

“Sekarang di setiap video baru aku ditemani oleh Abduh Faizal, kontennya membahas keresahan mengenai diriku karena di Sadtember ini aku sudah bingung mau membuat content apalagi di YouTube. Banyak para Brobrogore (sebutan pengikut QoryGore) bertanya-tanya kenapa sekarang aku menjadi mellow, apakah YouTube sudah menjadi tidak nyaman lagi terutama bagi para creator lama," tutur dia.

Menurut Qory hal ini tidak ada kaitannya dengan kehidupan pribadinya. Dia mengaku baik-baik saja. Nampaknya, dia hanya ingin memperlihatkan sisi yang berbeda dari konten yang telah dibuatnya selama ini.

"Berbeda dengan publik figure atau Influencer lainnya yang selalu resah karena adanya gosip atau drama dalam hidupnya," ujar dia. (Baca juga: Chen EXO Pilih Lagu Your Moonlight untuk OST Drama Do You Like Brahms? )

Sementara, untuk memberi kesegaran dari konten yang dihadirkan, Qory mengasah vokalnya demi membuat album, setelah sebelumnya sukses dengan menelurkan beberapa single, seperti "The Beast", "Tragic", dan "Who I Am"
(tdy)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1526 seconds (0.1#10.140)